Tempat donlot dan info seputar Dunia Online.

Asal Usul Para Superhero

Tidak ada komentar
Thread ini ane buat, gara akhir-akhir ini lagi zaman film superhero pada banyak yang keluar di bioskop, contoh AVE*G*RS, dll
Lah karena ane juga demen sama cerita-cerita kepahlawanan , ane coba memberikan sedikit informasi pada juragan-juragan sekalian. Nah, mungkin bagi para penonton amatir (sorry y gan ), ada kalanya bingung cerita asal mula superhero ini muncul. Disini ane coba jelaskan beberapa superhero yang ada di jagat perkomikan USA. Biar saingan sama AVE*G*RS, ane beri superhero DC pembentuk J*stic* L*agu*.


Quote:1. SUPERMAN
Spoiler for Pertamax:

Inilah Superhero Paling Dikenal, Siapa sih yang kagak tau?
Quote:Superman dilahirkan dengan nama Kal-El, lahir dari ayah Jor-El dan Lara, yang merupakan penduduk suatu planet bernama Krypton. Kedua orang tua Superman menyadari bahwa Krypton, planet mereka tinggal tidak lama lagi akan hancur oleh karena ulah penduduk mereka sendiri yang terus menerus melakukan penambangan inti Krypton. Jor-El dan Lara berusaha menyelamatkan anaknya dengan membangun sebuah pesawat antar galaksi untuk menyelamatkan Kal-El.

Superman selamat dengan menumpangi pesawat tersebut, meninggalkan kedua orang tuanya dan Krypton yang hancur. Pesawat tersebut mendarat di sebuah ladang milik Jonathan dan Martha Kent, yang akhirnya menjadi kedua ortu angkat Superman dan menamainya menjadi Clark Kent. Clark menyadari bahwa kekuatan dirinya berbeda dengan manusia bumi asli karena kemampuan menyerap radiasi matahari yang menjadikannya manusia super. Dengan bimbingan ayah angkatnya, Clark tetap menyembunyikan kekuatannya untuk melindungi dirinya dan orang terdekatnya. Untuk beraksi Superman tetap menyembunyikan identitasnya, dan menyamar menjadi seorang reporter di Daily Planet, bekerja bersama Lois Lane, yang akan menjadi cinta Superman di kemudian hari.



Quote:2. FLASH
Spoiler for Keduax:

The Fastest Man Alive
Quote:Barry Allen a.k.a. Flash pada awalnya merupakan ilmuwan tanpa prestasi yang cemerlang, dan frustasi terhadap kehidupannya sehari-hari terutama dengan tunangannya, Iris West.

Suatu malam, saat ingin meninggalkan labny, tiba-tiba sebuah halilintar menyambar bahan-bahan kimia yang kemudian tumpah pada Allen. Allen menyadari bahwa dia mendapat kekuatan baru dengan kemampuan berlari kencang serta refleks yang cepat karena kejadian tersebut.


Quote:3. Batman
Spoiler for Ketigax:

Favorit ane nih gan
Quote:Identitas asli Batman adalah Bruce Wayne, seorang pengusaha yang kaya raya. Nama Bruce Wayne itu sendiri diambil dari nama tokoh sejarah, yaitu Robert the Bruce dan Anthony Wayne.

Ia menyaksikan pembunuhan orangtuanya waktu masih kecil dan tergerak untuk memerangi kejahatan dengan berbagai senjata ciptaannya sendiri. Batman beroperasi di Gotham City, dibantu oleh Alfred Pennyworth (butler) dan rekannya Robin. Tidak seperti pahlawan super kebanyakan, dia tidak memiliki kekuatan super, ia hanya menggunakan intelegensi, keterampilan sebagai detektif, ilmu pengetahuan dan teknologi, kekayaan, ketangkasan fisik, dan intimidasi dalam memerangi kejahatan.


Quote:4. Wonder Woman
Spoiler for Keempatx:

Seksi Gan
Quote:Wonderwoman dengan nama lain Lady Diana, merupakan anggota suatu suku bernama Amazons, penduduk sebuah pulau bernama Paradise Island. Sebuah pesawat yang dikemudikan Captain Steve Trevor jatuh di pulau tersebut dan kemudian diselematkan oleh Diana dan para Amazonians. Diana pada akhirnya jatuh cinta pada Trevor. Sebuah kompetisi dibuat oleh Ratu Amazons, Hippolyte, untuk mengantarkan Captain Trevor menuju dunia yang sebenarnya. Pada awalnya Diana dilarang untuk mengikuti kompetisi tersebut, tetapi dengan menggunakan topeng untuk menyamarkan driri, akhirnya ia memenangi kompetisi tersebut.

Lady Diana kemudian mengikuti Trevor untuk menuju dunia modern, dan mulai menggunakan identitas wonder woman, sebagai identitas untuk menumpas kejahatan. Dalam kehidupan sehari-hari, Wonder woman merupakan seorang perawat di rumah sakit militer dengan menggunakan nama samaran Diana Prince.


Quote:5. Green Latern
Spoiler for Kelimax:

Pemakai Batu Akik
Quote:Hal Jordan merupakan seorang pilot test pesawat, yang mendapatkan cincin kekuatan dari Abin Sur, seorang alien yang pesawatnya terdampar di Bumi. Dengan cincin itu, jordan kemudai bergabung menjadi anggota Green latern Corps, sebuah perkumpulan pelindung galaksi, dengan mempunyai bayak anggota yang masing-masing melindungi sektor mereka sendiri.

Merupakan salah satu tokoh penting dari Justice League, dengan mempunyai musuh utama yaitu Sinestro, yang juga memegang cincin kekuatan tetapi dengan warna yang berbeda yaitu kuning.

Rzlfotocopy

Tidak ada komentar :

Posting Komentar