Tempat donlot dan info seputar Dunia Online.

Contoh Bisnis UKM Bidang Kuliner Yang Menguntungkan

Tidak ada komentar

Contoh Bisnis UKM Bidang Kuliner


1. Bisnis UKM  Berjualan Gorengan

Bisnis UKM kuliner ini tidaklah membutuhkan modal yang besar, anda bisa memulainya dengan modal yang kecil. Berjualan gorengan bisa anda lakukan di tempat-tempat yang ramai seperti dekat jalan raya, dekat pasar, keramaian dan lain sebagainya. Usaha UKM gorengan ini memiliki prospek yang cukup bagus, terlebih saat musim hujan tiba. Banyak sekali jenis gorengan yang bisa anda jual, seperti pisang goreng, tape goreng, ubi goreng, tempe dan tahu goreng dan masih banyak lagi. Namun agar usaha gorengan anda menjadi yang terbaik, usahakan anda sekreatif mungkin dalam menyajikan gorengan baik dari bentuk, rasa, varian, warna ataupun cara penyajian.

2. Bisnis UKM Berjualan Cemilan dan Snack

Bisnis UKM selanjutnya yang bisa anda coba ialah berjualan cemilan, snack, jajanan dan lain sebagainya. Banyak sekali jenis cemilan yang bisa anda jual. Saran saya sebaiknya anda membuat cemilan sendiri agar keuntungan jauh lebih besar, selain itu alangkah baiknya jika anda berjualan cemilan dengan bahan baku yang mudah di dapatkan. Misalnya anda sekarang berada di daerah Lumajang, nah karena lumajang ini tempatnya pisang maka anda bisa berjualan Keripik pisang. Jika anda berada di Malang, maka anda bisa berjualan cemilan yang terbuat dari Apel.

3. Bisnis UKM Berjaulan Aneka Minuman

Contoh Usaha UKM kuliner selanjutnya yang juga membutuhkan modal kecil ialah berjualan minuman. Nah, usaha yang satu ini sangat cocok apabila di jalankan di pinggir jalan raya atau pusat keramaian. Banyak sekali jenis usaha minuman yang bisa anda jual, seperti ice cream, es buah, es kelapa muda, es buto ijo, jus buah, kopi, teh, susu dan lain sebagainya.

4. Bisnis UKM Warung Tenda Harga Terjangkau

Anda pernah makan di warung tenda? apa yang bisa anda petik dari usaha yang satu ini. Warung tenda sendiri berbeda dengan rumah makan, warung tenda ini bisa berpindah tempat kapanpun, karena tidak bersifat permanen. Nah, tempat yang paling strategis untuk membuka usaha ini ialah dekat dengan Universitas, pasar, pabrik dan lain sebagainya. Sebelum membuka warung tenda anda harus membuat perencanaan yang matang terlebih dahulu. Jangan lupa jika usaha anda dekat dengan kampus dan pabrik berikan bandrol harga yang terjangkau kepada konsumen anda.

5. Bisnis UKM Catering Rumahan

Untuk usaha catering ini bisa anda buka dengan modal yang sedang, karena untuk memulainya anda mebutuhkan banyak sekali peralatan seperti peralatan memasak, peralatan untuk makan bahkan biasanya juga di perlukan tenda. Usaha catering memang tidak ada matinya, prospeknya terus meningkat akhir-akhir ini. Ini di karenakan pertumbuhan ekonomi masyarakat yang terus meningkat dan juga budaya serba instan mulai muncul di masyarakat secara luas. Dengan hal tersebut tentunya usaha catering menjadi pilihan utama untuk mengisi segmen konsumsi saat ada acara seperti pernikahan dan lain sebagainya.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar